Stres tentunya sangat berhubungan dengan kesehatan di dalam tubuh, dimana masalah psikolog diri kita dapat ditimbulkan juga melalui pemicu di dalam tubuh seperti kekurangan beberapa nutrisi sehingga saling mempengaruhi satu sama lain. Kenapa dapat menjadi kurang nutrisi pada tubuh? tentu saja jawabannya adalah kurangnya menjaga diri atau terlalu biasa melakukan gaya hidup salah mulai dari pola dan menu makan setiap hari atau cara kalian mengatur stres.
Apabila terlalu stres akan memperburuk kesehatan kalian semakin lanjut, maka penting untuk tidak menambah faktor lain yang bisa memicu tingkat stres semakin parah lagi seperti kadar nutrisi yang tetap harus dikontrol dengan baik dan wajib tercukupi dari sekarang. Maka dari itu perhatikan beberapa nutrisi ini dari sekarang agar stres kalian tidak berlarut-larut lagi.
1. Kandungan vitamin B kompleks
Peran vitamin B seperti B6 dengan B12 sangat krusial terhadap kesehatan tubuh dimana nutrisi berikut akan bekerja untuk melindungi kulit dengan kuku kita setiap waktunya kemudian dapat mencegah dari penyakit berbahaya yaitu stroke, setelah mengetahui manfaatnya maka penting mengetahui akibat jika kekurangan vitamin berikut yaitu mempengaruhi kesehatan mental seseorang menjadi buruk. Kalian dapat memperoleh jenis vitamin ini dari beberapa jenis makanan seperti daging unggass, buah pusang serta sayur-sayuran hijau umumnya banyak memilikinya.
2. Kandungan zat besi
Biasanya kekurangan zat besi di dalam tubuh orang tersebut akan mengalami gangguan kesehatan yaitu anemia atau kurangnya sel darah merah dalam tubuh karena dengan adanya zat besi biasanya membantu produksi darah semakin meningkat. Namun karena mengalami anemia biasanya kasus yang umum terjadi setelah itu adalah emosi seseorang menjadi tidak terkendali, lalu sering mudah lelah atau depresi dalam waktu bersamaan.
3. Perhatikan magnesium
Dari kedua nutrisi diatas kamu juga akan familiar dengan nutrisi berikut ini yaitu magnesium yang biasanya diperoleh dari biji-bijian, sayuran hijau dengan buah alpukat atau daging ikan. Jangan sampai kekurangan magnesium karena akan menganggu proses pembentukan enzim pada tubuh seperti serotonin, dopamin, dan norepineferin yang mana ketiga hal ini sangat berkaitan terhadap hormon pengatur kondisi atau suasana perasaan kalian.